Jangan Pernah Takut Bermimpi


Ada sebuah kisah tentang seorang anak yang terbiasa menulis sebuah keinginannya pada sebuah kertas kosong dan menyimpannya kedalam sebuah botol minuman. Dia menulis tentang hal-hal yang dia sangat sukai saat dia tumbuh dewasa nanti. Dia menulis ingin menjadi seorang pemain sepakbola professional dengan bayaran yang tinggi.  Kemudian dia juga menulis ingin menjadi sebuah pelatih dan pemilik klub sepakbola terkenal. Selain itu dia ingin mempunyai sebuah perusahaan besar, menjadi artis terkenal dan memberangkatkan haji neneknya,
Lalu setelah semua itu dia tulis, kemudian dia memendam botol keinginannya tersebut kedalam tanah. Sudah sekian lamanya dia tidak memperhatikan botol itu lagi. Dia bersama kedua orang tuanya pindah ke daerah baru. Dia tumbuh besar disana.

Singkat waktu dia sudah berkeluarga, mempunyai sebuah perusahaan besar dengan pertumbuhan yang bagus, dia juga memberangkatkan neneknya beserta saudaranya yang lain pergi haji, diapun menjadi tokoh yang populer tidak hanya dibidang entertainment tapi juga pada politik dan pemerintahan.
Pada suatu ketika dia berpikir tentang botol yang dipendamnya saat kecil dulu. Lalu diapun mengunjungi rumahnya yang dulu. Tetapi dia sudah lupa posisi dimana dia menaruh botol tersebut. Namun dia ingat sesuatu yang pernah dia tulis tentang menjadi pesepakbola dengan bayaran tinggi serta menjadi pemilik dan pelatih klub sepakbola terkenal. Saat ini keinginannya tersebut belum terwujud padahal itulah yang pertama kali dia tulis dan dia inginkan. Mungkin takdir berkata lain, katanya. Lalu singkat kata dia sudah tiada. Namun yang terjadi setelah itu salah salah satu anaknya ada yang menjadi pemilik dan pelatih klub sepakbola terkenal.
Lalu suatu hari ada seseorang yang memberikan sebuah botol kepada anaknya tersebut. Pemberi tersebut berkata dia tidak sengaja mencangkulnya saat hendak menanam bunga, dia melihat didalam botol tersebut berisi kertas-kertas yang dia tidak tahu isinya. Lalu dia ingat kepada seseorang pemilik rumah sebelunya, dan setelah anak itu menenerimannya diapun membuka botol tersebut dan dia pun melihat tulisan-tulisan yang berisi sebuah keinginan-keinginan almarhum ayahnya yang sekarang menjadi kenyataan.
Dia pun ingat sesuatu yang belum diwujudkan almarhum ayahnya, namun akhirnya dialah yang mewujudkannya. Dia berkata sambil bersedih. Andai Ayah masih berada disini, pasti Ayah akan melihat keinginan ayah sudah terwujud. Tapi aku yakin Ayah sudah melihatnya dari tempat yang jauh. Aku bangga punya Ayah sepertimu, kata anak tersebut.


Begitu banyak keinginan-keinginan manusia dalam kehidupannya. Mungkin ada yang menginginkan memiliki rumah mewah, mobil mewah, atau pasangan yang cantik dan tampan. Tidak ada yang salah dengan ambisi anda  tersebut, yang salah adalah bila anda tidak menggunakannya untuk tujuan yang bermanfaat dan anda hidup di dunia ini tanpa memiliki sebuah mimpi. Apakah anda sudah mempunyai impian yang ingin anda raih. Pernahkah terlintas dibenak anda, bagaimana apabila anda gagal dalam meraih mimpi anda tersebut. Jawabnya: Jangan berputus asa, carilah jalan lain,dan tetap andalkan Tuhan maka apapapun yang akan terjadi jangan pernah takut gagal untuk meraih meraih mimpi tersebut.

Anda Pasti Bisa!



Terimakasih sudah berkunjung#

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Asal Mula Marga di Pulau Nias

Konon, Lowalangi (Mula Jadi Na Bolon bagi orang Batak)menciptakan langit berlapis Sembilan. Lalu menciptakan pohon kehidupan bernama Tora’...