Ketika kita sudah menjadi orang yang
benar-benar keras kepala dan tidak mempunyai hati untuk diajari lagi maka
waspadalah karena ambang kehancuran sudah mengenalkan dirinya saat anda tengah
membuka pintu keegoisan anda sendiri.
Saat anda menjadi egois, susah diajar, suka
memaksakan kehendak sendiri, dan tidak mau mendengarkan perkataan dari orang
lain dan menganggap diri anda adalah yang paling benar, menandakan bahwa anda
seorang yang sangat keras kepala.
Sesengguhnya sifat ini sangat merugikan dan pengaruhnya sangat buruk baik bagi diri anda sendiri juga bagi orang lain. Kebanyakan orang tidak akan merasa nyaman bergaul dengan orang yang keras kepala dan orang susah diajar. Begitupun Orang yang keras kepala tidak akan disukai oleh lingkungannya dan karenanya akan sangat menghambat kemajuan bagi diri anda dalam meraih kesuksesan.
Sesengguhnya sifat ini sangat merugikan dan pengaruhnya sangat buruk baik bagi diri anda sendiri juga bagi orang lain. Kebanyakan orang tidak akan merasa nyaman bergaul dengan orang yang keras kepala dan orang susah diajar. Begitupun Orang yang keras kepala tidak akan disukai oleh lingkungannya dan karenanya akan sangat menghambat kemajuan bagi diri anda dalam meraih kesuksesan.
Apakah anda merasa senang jika mempunyai karyawan
yang tidak bisa diatur? Diminta datang tepat waktu tetapi tetap saja selalu
datang terlambat. Diminta ringan tangan tetap saja mencari kesempatan untuk
tidak bekerja dengan berbagai alasan. Diminta untuk jujur tetap saja setiap ada
kesempatan melakukan kecurangan demi kecurangan.
Apakah anda senang jika mempunyai anak yang
keras kepala? Disuruh mandi malah tidur lagi. Disuruh belajar tetapi tetap saja
kelayapan entah kemana, main komputer, main game, nonton tv. Tidak ada nasihat
dari orang tuanya yang didengarkannya. Anak seperti ini hanya akan membuat hati
orang tuanya bersedih.
Oleh karenanya mulai sekarang jadilah seorang anak atau karyawan yang
mudah dididik dan diatur, penurut dan mau bekerja sama secara positif. Menjadi
orang yang mau belajar dan mau mendengarkan nasihat dari orang lain dan tidak
mengikuti sifat atau perilaku orang yang keras kepala dan susah diatur.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar